Dukung Petani Kopi di Tanggamus, PT PGE Gelar Festival Kopi Ulubelu
Tanggamus – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) Area Ulubelu mendukung terlaksananya kegiatan Festival Kopi Ulubelu yang diselenggarakan Kelompok Kopi Beloe mitra binaan PGE Area Ulubelu bidang Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat.
Festival yang diselenggarakan di Pekon Sukamaju, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus, Lampung dengan tema “Harmoni Aroma Kopi Ulubelu, Menyatu dengan Alam dan Budaya”, pada Sabtu, (24/08/2024).
Penjabat (Pj) Bupati Tanggamus, Mulyadi Irsan dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Tanggamus, Kiemas Amin Yusfi memberikan apresiasinya atas diselenggarakannya Festival Kopi Ulubelu.
“Saya mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada panitia, peserta, masyarakat, dan seluruh pihak yang telah berperan serta atas terselenggaranya kegiatan Festival ini. Khususnya kepada PT PGE Area Ulubelu melalui program CSR-nya, telah mensponsori dan memberi bantuan terhadap penyelenggaraan kegiatan ini, sekaligus juga sebagai penyokong utama dalam hal pembiayaan, pembinaan dan pengembangan usaha kepada Kelompok Kopi Beloe,” ungkapnya
General Manager PGE Area Ulubelu, Hadi Suranto menyampaikan acara tersebut diselenggarakan sebagai upaya perusahaan dalam mendukung kegiatan Festival Kopi.
“Kegiatan yang dilakukan di Kelompok Kopi Beloe ini merupakan salah satu Program CSR PGE Area Ulubelu dalam mendukung kemandirian ekonomi masyarakat. Festival Kopi ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga merupakan bukti nyata dari komitmen perusahaan kami dalam mendukung pemberdayaan komunitas lokal dan keberlanjutan lingkungan,” ujarnya
Hadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini, terutama kepada para petani dan semua mitra yang terlibat. Tanpa kerja keras dan dedikasi yang tinggi, acara ini tidak dapat terlaksana dengan baik
Sementara itu, Ketua Kelompok Kopi Beloe, Kukuh Diki Prasetya mengatakan dalam fetival itu dikemas dengan matang, dari mulai rangkaian kegiatan mulai dari persiapan, pengumpulan materi, penjurian serta pengumuman pemenang.
“Kegiatan Festival Kopi ini tidak hanya sebatas perayaan tetapi memiliki tujuan besar yakni untuk memperkenalkan kopi ulubelu pada masyarakat yang lebih luas,” kata Kukuh Diki yang juga Ketua Penyelenggara Festival Kopi Ulubelu.
Menurutnya, Lomba kopi terdiri dari dua kategori, cupping dan kebun.
“Perlombaan cupping dilakukan untuk menilai cita rasa khas kopi ulubelu. Sedangkan untuk kebun meliputi kondisi kebun, pasca panen dan administrasi kebun. Jumlah peserta lomba sebanyak 50 orang,” kata dia.
Harapannya, melalui kegiatan tersebut, khususnya para petani local, lebih dapat percaya diri untuk menunjukkan hasil kopi dan mengoptimalkan pengolahan pasca panen untuk mengembangkan perkopian di Ulubelu.
“Semoga kita semua dapat lebih menghargai dan mendukung produk lokal yang berkualitas tinggi,” ujarnya.
Acara itu juga diisi dengan Workshop Kopi yang disampaikan oleh Ketua Kelompok Kopi Beloe dengan peserta dari Pelajar SMP dan SMA Ulubelu, Pementasan Budaya Jathilan serta Pameran Produk UMKM.
Tentang PT Pertamina Geothermal Energy Tbk.
PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) merupakan bagian dari Subholding Power & New Renewable Energy (PNRE) PT Pertamina (Persero) yang bergerak di bidang eksplorasi, eksploitasi, dan produksi panas bumi. Saat ini PGE mengelola 13 Wilayah Kerja Panas Bumi dan 1 Wilayah Kerja Penugasan dengan kapasitas terpasang sebesar 1.877 MW, terbagi 672,5 MW yang dioperasikan dan dikelola langsung oleh PGE dan 1.205 MW dikelola dengan skema Kontrak Operasi Bersama. Kapasitas terpasang panas bumi di wilayah kerja PGE berkontribusi sekitar 80% dari total kapasitas terpasang panas bumi di Indonesia, dengan potensi pengurangan emisi CO2 sebesar sekitar 9,7 juta ton CO2 per tahun.
Sebagai world class green energy company, PGE ingin menciptakan nilai dengan memaksimalkan pengelolaan end-to-end potensi panas bumi beserta produk turunannya serta berpartisipasi dalam agenda dekarbonasi nasional dan global untuk menunjang Indonesia net zero emission 2060. PGE memiliki kredensial ESG yang sangat baik dengan 16 penghargaan PROPER Emas sejak 2011 sampai 2023 dalam penghargaan kepatuhan lingkungan tertinggi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Peringkat & Keterlibatan ESG.
Pada acara itu dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tanggamus Kiemas Amin Yusfi mewakili Bupati Tanggamus, General Manager PGE Area Ulubelu Hadi Suranto, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Hortikultura, perwakilan Bapperida, perwakilan Dinas Peternakan dan Perkebunan, perwakilan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, KPH Batutegi, KPH Kota Agung, Camat Ulubelu , Kepala Pekon Sukamaju, Para Peserta Lomba, serta masyarakat sekitar. FIX