Kapolri Lakukan Rotasi Sejumlah Pejabat Di Lingkup Polda Lampung

0

JURNALLAMPUNG.COM- Polri melakukan mutasi dan rotasi jabatan perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen). Ada sebanyak 4 surat telegram (ST) tertanggal 23 Desember 2022.

Rinciannya ST/2774/XII/KEP./2022 sebanyak 21 personel, ST/2775/XII/KEP./2022 sebanyak 162 personel, ST/2776/XII/KEP./2022 sebanyak 374 personel, dan ST/2777/XII/KEP./2022 sebanyak 147 personel. Jadi total sebanyak 704 personel mengalami mutasi dan rotasi jabatan.


Dalam rotasi ini, Wakapolda Lampung Brigjen Pol. Subiyanto yang pensiun digantikan Brigjen Pol. Dr. Umar Effendi yang sebelumnya menjabat Dirkamneg Baintelkam Polri. Selain itu, Kapolres Tulangbawang AKBP Sunhot P. Silalahi diangkat sebagai Wadirreskrimum Polda Riau.


Posisinya digantikan AKBP Ndaru Istimawan yang sebelumnya Danden Gegana Satbrimob Polda Banten. Lalu Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution diangkat sebagai Kasubbidsespimmen Bidpengis Sespim Lemdiklat Polri

Baca Juga  Pimpin Apel Mingguan, Indra Kesuma Tegaskan ASN Bersikap Netral


Terkait hal ini, Kabid Humas Polda Lampung Kombespol Zahwani Pandra Arsyad menyatakan belum dicek. “Coba hubungi Pak AKBP Rahmad untuk cek seluruhnya (Kasubbid Penmas Polda Lampung)” tulisnya via WhatsApp. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *